kami yang sudah biasa maen di dalam lingkup ini sendiri cukup bingung dengan kata2 tersebut.
Role = Peran.
Play = Permainan.
Roleplay = Memainkan peran sebagai-
Jadi seperti sebuah mini teater, kan? Peran yang di ambil adalah peran2 (yang rata2) dari Ani-Manga-Game. Karena itu adalah Peran yang sudah memiliki sifat-sifat dasar, jadi kita harus memerankan PERAN tersebut sesuai dengan Sifat-Karakter Dasar mereka. Dengan Improvisasi yang tidak membuat Peran kita jadi "Lha kok gitu?".
Apakah Role Play itu harus seperti itu (sesuai dengan storyboard sang Author)?
Tidak juga, once again...RP adalah permainan peran, seperti di teater (bagi anak Teater/drama pasti paham), kita menempatkan setting, inti cerita/beberapa cerita, yang akan kita jalankan dengan Peran lain (dengan improvisasi) dengan jalan cerita yang telah disetujui oleh para RPer yang ikut dalam memerankan drama saat itu. Untuk pengucapan, sifat-sikap, reaksi, semuanya improvisasi dengan dasar Sifat-Sikap yang telah tersedia (Char yang di perankan).
Apahakah RP IC dan OOC?
IC, in character, atau Roleplay yang pemerannya memerankan karakter-nya sesuai/tidak jauh dari karakter dasar/sifat dasar dari Karakter yang ia perankan (sesuai/tidak jauh dari pengkarakteran dari sang pencipta karakter)
OOC, Out of Character, atau Roleplay yang pemerannya-nya terlalu banyak ber-improvisasi/spontanitas dalam memerankan karakter-nya, sehinggak terkesan tidak sesuai/tidak mungkin terjadi/jauh dari karakter dasar/sifat dasar dari Karakter yang ia perankan. (dalam hal ini, rata-rata para Roleplayers melupakan bahwa akun/char yang mereka perankan bukanlah diri mereka sendiri/kehidupan sesungguhnya )
IMPROVISASI dalam RP-ing?
Itu sangat di butuhkan. Akan membosankan apabila suatu peran tidak dibubuh-i sedikit improvisasi. selama tidak berlebihan dan DOWNRIGHT CHANGE THE CHARACTERS (tidak mengubah suatu karakter) itu tidak apa-apa/dapat di maklumi.
Permasalahan yang terkait dengan "berpasangan" dalam RP
RP, karna ini hanya ROLEPLAY, tidak masalah. selama itu tadi, tidak menyalahi karaketer dasar karakter yang di perankan. (Semisal: RP dari kurobas, Izuki dan Satsuki = mereka ber-pasangan, tetapi mereka tetap menunjukkan ke-IC an mereka (dari ucapan, gerak-gerik, etc))
lalu bagaimana dengan yang pasangannya jadi "Crossover" ?
Seriously? Ini adalah RP, bukan fanfic guys. Tetapi, selama tidak menyebabkan para penggemar 'lari' dan tidak merusak gambaran karakter tersebut...kami pikir para Master!RP tidak akan begitu meributkannya...(tapi akan lebih baik tidak melakukannya)
Genderbend dalam RP?
....sekali lagi, ini Roleplay, bukan fanfic. Rata-rata, orang yang melakukan GenderBend!RP. karakternya 99% OOC.
Bagi RP!Twitter, Gunakan ketentuan2 yang dapat membedakan mana RP ama RL (Real Life)
tidak, kami tidak memberikan kata2 official atau apa. Hanya saja, untuk memudahkan follower anda memilahkan mana RP dan RL, akan lebih baik menggunakan icon2 tertentu, semisal: [RL] atau //RL// atau {RL}, etc. Ini juga dapat menghindari kesan OOC yang ada ketika anda ingin 'twit' tenatang kehidupan RL anda di dalam RP. (Hanya saran)
UNTUK saat ini, kami pikir cukup. kami tidak akan meyentuh ranah yang lebih dalam lagi, karena itu dapat menimbulkan permasalahan. selebihnya kami mohon maaf apa bila ada kata-kata yang menyinggung.
note: KorbanAnime bukanlah Master dalam RP-ing, kami hanya mengutarakan uneg-uneg. kami tidak sok Master. terimakasih.
*retweet*
BalasHapus*rekomendasikan ke mbah gugel*
BalasHapus